MAN LEMBAH GUMANTI,Salam sukses untuk pembina Osis (Pak Junaidi) dan Ketua Osis (Zul kls
XI IPK) yang dengan kerja keras dan partisipasi aktifnya bersma dengan
seluruh anggota osis lainnya telah sukses menggelar acara akhir semester
1 TP. 2012/2013 yaitu pertandingan antar kelas. Memang acara ini sangat
ditunggu-tunggu oleh banyak seluruh siswa setidaknya ajang ini
merupakan ajang berkreasi dan adu kempuan ekstrakurikuler terutama
bidang olah raga dan bidang kesenian yang bernuansa islami.
Acara ini sangat membesarkan hati karena berjalan dengan baik dari
awal hingga ke penghujung tanggal kegiatan. Acara ini digelar dari
tanggal 23 s/d 27 Desember dan diikuti oleh seluruh siswa-siswi MAN
Lembah Gumanti dengan antusiasme yang tinggi dan semarak. Ada banyak
tawa, kebahagiaan dan sorak yang begitu ramai disepanjang lomba-lomba
yang digelar dan diharapkan ini bisa mengobati beban psikologis setelah
ujian semester1.
Ajang ini telah mampu menampilkan siswa-siswa berbakat yang nantinya
akan bisa kita pakai untuk lomba-lomba tingkat sekolah baik tingkat
kecamatan maupun untuk tingkat kabupaten.
Awalnya lomba-lomba pada tahun-tahun sebelumnya banyak didominasi
oleh kelas XI dan XII saja namun kali ini kelas X telah mampu menjadi
pengoleksi tropi terbanyak dan kelas XB mampu menjadi peraih juara
terbanyak dari berbagai cabang lomba yang diadakan yaitunya seperti
volly putra dan putri, takrau, lari, lompat jauh, MSQ, nyanyi islami,
puisi islami dan lainnya.
Gallery Photo: